Alhamdulillah, awal tahun yang damai. Pergantian malam setahun berjalan dengan tenang. Mengisi relung hati nan sunyi. Hari perdana di tahun 2023, saatnya kembali ke tempat menghabiskan waktu dari pagi hingga sore di satu lokasi. Aku tinggalkan orang tua yang sudah beranjak tua. Keriput kulit beliau semakin jelas terlihat, terlebih sang ayah. Tubuhnya tidak sekuat dahulu namun keadaan mengharuskan tetap bekerja demi anak tercinta.
Sang ibu pun tidak jauh berbeda. Setiap hari bolak-balik jalan kaki. Menelusuri jarak nan jauh antara rumah tempat menginap dengan tempat mencari nafkah. Wajah lelah dan penat terukir di setiap kali beliau menapakkan kaki saat menjelang Magrib kembali ke rumah. Namun, tidak pernah terlontar kata letih seolah tiada yang terasa.
Maaf Ayah. Maaf Ibu. Aku belum bisa membuatmu santai sepenuhnya di masa ini. Maafkan kami yang terlambat untuk bisa lepas dari tanggung jawabmu. Tanggung jawab menafkahi dan memikirkan masa depan para anak gadisnya. Apalagi sudah sepantasnya menambah anggota baru namun belum satu pun yang menemukannya.
Mohon bersabar sebentar lagi, semoga kabar bahagia itu segera datang menghampiri. Memang tidak pernah secara lansung bertanya kapan, tapi kami tahu apa yang ada di pikiranmu. Disaat gadis lain yang jauh lebih kecil usianya sudah menemukan pasangan hidup. Akan tetapi, para anak gadismu masih sibuk mengejar karir dan pendidikan.
Bukan maksud hati menunda itu Yah, Bu. Belum ada momen bertemu yang sesuai atau mengena di hati. Percayalah, rencana Tuhan itu indah. Memberi di saat yang tepat sesuai kebutuhan hamba-NYA.
Salam sayang dari anakmu. Sehat dan bahagia selalu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar