Rabu, 26 Agustus 2020

Al Quran Untuk Generasi Emas Kampung Sailolof

Membantu sedikit persediaan untuk anak anak yang semangat belajar Al-Qurannya yang patut di acungi jempol.

Kampung Sailolof merupakan salah satu kampung yang terdapat di distrik Salawati Selatan , Sorong Papua Barat. Kenapa bisa ya terbersit ingin bebagi.????

Kapala idenya adalah Pak Guru Pak Nanang, Guru SM3T UNP yang ditempatkan di SDN 01 Kab. Sorong, tepatnya kampung Sailolof, itu dia otak kegiatan ini. Apa sih sejarah sampai terselenggara.?Nah mari Uni ceritakan Sedikit saja ee.

Kami di rumah sailolof lagi basantai, curhat, cerita cerita dari topik ringan sampai ke topik kenang2an atau apa ya yang mau di kasih ke anak2. Buat anak SMA mah belum tahu mau ngasih apa, trus nanang bilang katanya mau bagi2 Iqra ke anak anak semua lalu di komen " Hah.?Kan siswanya banyak?

"Ga masalah jawab Pak Guru Nanang". Tabungan Akhirat ini". " Yaa, dari-dari saja, kan dia pu niat toh. ternyata Bapak ini ada kerja sama dengan salah satu Anak SM3T lain yang punya acara atau kegiatan "1000 IQRA' BUAT PAPUA".So jadi pake itu saja serta di tambah bantuan dana pribadi. Waktu pun berlalu dan niat pun rasanya udah tenggelam karena tidak ada di bahas lagi serta acara 1000 Iqra' tersebut sudah berlalu. Iqra' yang tersedia tidak mencukupi untuk para anak di sailolof. Bepikirlah bagaiamana jalan keluar dari ini, niat sampai dan cukup buat anak -anak.

Jadiii pada akhirnya Kami himpun dana dari para donatur dan Alhamdulillah terkumpul dan cukup buat beli Iqra' serta Al Quran. END


Dana sudah ada, serta kami juga lagi Di Kota kabupaten namun tidak sempat buat beli dan Akhirnya Minta Tolong lah sama teman {Revi}. Dana yang ada cukup buat 100 buah Iqra' dan sisanya buat beli AL Quran serta buku bacaan ISlami. 18 April , Nanang ke sorong buat jemput dan ternyata DAna masih berlebih. Sepakat saja buat beli bola kaki saja.

Singkat cerita, 01 Mei 2016 Kami membagikannya.

Pagi sekali Pak Guru Nanang, menjemput Pak Guru Sudarman ke rumahnya di kampung Djulbatan biar ikut sma2 toh. Rencan awal yang mau di bagikan ke siswa SD berubah ke tempat - tempat mengaji saja. Untuk Sailolof ini terdapat 6 tempat mengaji. 

Kegiatan kami mulai jam 8 pagi, dari rumah Alquran kami bawa pake gerobak. Kami kunjungi satu persatu tempat mengaji yang ada. bercerita sedikit sedikit, berbagi pengalaman dan harapan ke depannya. Semoga berkah dan bermanfaat untuk semua.









Akhir cerita, setelah semua selesai Kami kembali ke rumah.
Di jalan pulang :
ketemu sama ibuk-ibuk
"Dari mana Pak Guru dan Bu Guru.?"
"Ini tadi bagi2 Iqra' buat anak2" Jawab kita
" Buat Ibu Ibu Yasin Tra ada kah.?"

Wahhhh. Kami hanya terdiam.
Jleb rasanya.

Oke, Selesai
Terima Kasih buat Donatur di Kala itu.
Terima kasih atas semua pihak yang membantu dan menyukseskan kegiatan ini.
Mohon maaf kalau ada yang kurang berkenan
dan maaf kata kata yang berantakan.
See You...

*Pak Guru Agung
*Pak Guru Nanang
*Pak Guru Sudarman
*Pak Guru Fajri
*Bu Guru Yati
*Semua Family Sorong



2 komentar:

  1. Keren...tulisannya sangat menginspirasi sekali.
    Patut kita contoh...salam sehat dan sukses

    BalasHapus
  2. Iya ,mantap dan saran kalau akan mantap di setiap Poto di buat keteangan

    BalasHapus

Koneksi Antarmateri Modul 3.1. Pengambilan Keputusan Berbasis Nilai-Nilai Kebajikan Sebagai Pemimpin

Bagaimana Filosofi Ki Hajar Dewantara dengan Pratap Triloka memiliki kaitan dengan penerapan pengambilan keputusan sebagai seorang pemimpin ...